TENGGARONG – Dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang jatuh pada 1 Juli 2025, Wakil Bupati Kutai Kartanegara, H. Rendi Solihin, menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi kepada seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia, khususnya Polres Kutai Kartanegara.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara dan seluruh masyarakat Kukar, saya mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-79. Terima kasih atas dedikasi dan pengabdian Polri dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta keutuhan NKRI, khususnya di Bumi Etam yang kita cintai ini,” ucap H. Rendi Solihin dalam keterangannya, Senin (1/7/2025).
Rendi menilai bahwa peran Polri sangat krusial dalam mengawal pembangunan daerah dan menciptakan stabilitas sosial. Menurutnya, keberhasilan program-program pemerintah tidak lepas dari peran serta aparat kepolisian yang sigap menjaga situasi tetap kondusif.
“Dengan kondisi daerah yang aman dan tertib, pembangunan dapat berjalan dengan baik. Untuk itu, kami sangat mengapresiasi kerja keras jajaran Polri yang terus hadir di tengah masyarakat,” tambahnya.
Lebih lanjut, Rendi berharap Polri terus meningkatkan profesionalisme, pelayanan publik yang humanis, serta menjaga sinergitas dengan pemerintah daerah dan seluruh elemen masyarakat.
“Kami mendukung penuh transformasi Polri menuju institusi yang semakin presisi, transparan, dan terpercaya. Semoga Polri terus mendapat tempat di hati rakyat dan menjadi pelindung serta pengayom sejati,” tegasnya.
Menutup pernyataannya, Rendi Solihin juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terus mendukung Polri dalam menjaga keamanan dan menciptakan lingkungan yang damai, tertib, dan sejuk.
“Dirgahayu Bhayangkara ke-79. Jayalah selalu Polri, bersama rakyat membangun Indonesia yang aman, adil, dan sejahtera,” pungkasnya.