Netizen: MBG Penting untuk Generasi Bangsa, Awasi Jangan Hentikan

oleh -25 Dilihat
oleh
banner 468x60

Program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali jadi sorotan publik usai munculnya kasus keracunan di sejumlah daerah. Meski begitu, arus dukungan dari warganet justru semakin kuat agar program ini tidak dihentikan, melainkan diperbaiki dengan pengawasan yang lebih ketat.

Respon positif terlihat dari berbagai komentar di media sosial. Salah satunya akun @putrisrikandi3192 yang menanggapi video unggahan Prabu Revolusi berjudul “Kenapa Program Makan Bergizi Gratis Tidak Boleh Gagal” pada 29 September 2025.

banner 336x280

“Setuju dengan anda, MBG harus tetap dilanjutkan TAPI dengan aturan yg JELAS dan TEGAS,” tulisnya.

Nada serupa datang dari akun @RosidaRida yang menyoroti dampak ekonomi dari program ini.

“MBG bermanfaat menyerap tenaga kerja yg jualan sayur tahu tempe buah-buahan ayam telur ikan laris manis semua bahagia. Jadi kalau ada keracunan itu salah pelaku yang ditunjuk,” ungkapnya.

Bahkan, @anwarjayadinata7139 menegaskan betapa luasnya manfaat MBG terhadap sektor UMKM.

“Pelaku UMKM yang terdampak positif MBG sangat banyak, namun sayangnya banyak pihak yang benci program ini hanya karena mereka tidak terlibat atau tidak terdampak, atau karena mereka tidak suka presidennya,” tulisnya.

Sejalan dengan opini warganet, Prabu Revolusi menilai MBG merupakan terobosan penting dari Presiden Prabowo Subianto yang tidak bisa dianggap sepele.

“Program Makan Bergizi Gratis adalah program Presiden Prabowo yang sangat fundamental. Jangan dihentikan, tapi diperbaiki. Satu piring makanan sehat bisa menjadi fondasi peradaban Indonesia di masa depan,” tegas Prabu Revolusi.

Ia menambahkan bahwa pembenahan harus dilakukan secara menyeluruh, mulai dari sertifikasi dapur, penyusunan menu oleh ahli gizi, hingga sistem evaluasi online yang terbuka untuk publik.

Dengan potensi manfaat besar bagi generasi muda sekaligus penggerak ekonomi lokal, publik berharap pemerintah tetap konsisten menjalankan program ini dengan tata kelola yang lebih profesional dan transparan.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.